Kenali Program dan Materi yang Dipelajari di Jurusan Ekonomi Bisnis

Kenali Program dan Materi yang Dipelajari di Jurusan Ekonomi Bisnis

Berbicara mengenai ekonomi bisnis adalah jurusan paling favorit yang selalu jadi incaran banyak orang. Para orang tua cenderung menyarankan anaknya memperdalam bidang ini kelak akan menguntungkan di masa depan. Mata kuliah ekonomi bisnis mempelajari berbagai hal yang berkaitan dengan bisnis di dalam negeri dan mancanegara. Agar lebih paham, mari kupas tuntas informasinya dibawah ini.

Pengertian Ekonomi Bisnis 

Ekonomi bisnis adalah bidang ilmu terapan yang mempelajari kegiatan operasional perusahaan agar berkembang pesat hingga menganalisis kelemahan bisnis. Ekonomi bisnis memadukan sudut pandang metode kuantitatif dengan teori ekonomi murni untuk membuat keputusan-keputusan bisnis agar sesuai yang direncanakan.

Di samping itu, bidang ilmu ini juga mempelajari berbagai masalah organisasi, pasar, lingkungan perusahaan, kondisi finansial, hingga ekonomi secara menyeluruh. Perlu diketahui, bahwa ekonomi bisnis ini berbeda dengan program manajemen bisnis atau akuntansi karena lebih mengutamakan teori pengambilan keputusan strategis.

Program Ekonomi Bisnis

Nah, bagi Anda yang memiliki minat tinggi akan dunia bisnis, maka wajib mendaftarkan diri di prodi ekonomi bisnis. Beberapa program yang Anda dapatkan selama pengajaran, seperti kuliah tamu, studi kasus, ulasan kritis, hingga simulasi untuk menganalisis bisnis. 

Di samping itu, juga ada program seminar, magang, hingga proyek lapangan yang disediakan universitas. Tujuannya, untuk meningkatkan kerja sama tim, ketekunan, rasional, hingga cara berpikir kritis saat menghadapi masalah bisnis. 

Materi yang Dipelajari Ekonomi Bisnis

Dalam ekonomi bisnis, terdapat dua aspek materi yang harus Anda tuntaskan selama kuliah, yakni sebagai berikut.

  • Materi Internal / Operasional Perusahaan, yang berkaitan dengan situasi internal dalam perusahaan tersebut. Beberapa teori yang digunakan, seperti analisis permintaan penawaran, teori produksi, analisis harga, alokasi sumber daya, analisis modal, hingga manajemen periklanan.
  • Materi Eksternal / Lingkungan Perusahaan, yang berkaitan dengan masalah di lingkungan sekitar bisnis. Misalnya, ada kebijakan moneter, kebijakan fiskal, kebijakan industri, pasar modal, pasar tenaga kerja, hingga ekonomi digital.

Demikian informasi tentang jurusan ekonomi bisnis adalah bidang ilmu yang cocok untuk mengembangkan passion bisnis. Jika tertarik belajar mata kuliah ekonomi dan bisnis atau program studi lainnya, maka bisa langsung daftar di Universitas Prasetiya Mulya. Kampus yang dikenal dengan fasilitas unggul ini telah melayani ribuan mahasiswanya mendapatkan karir cerah dan lebih baik. Disini, bahkan Anda juga bisa gabung sederet event untuk memperluas relasi, lho.

Artikel Terkait

Komentar

Silakan berkomentar sesuai dengan topik. Jangan menyisipkan link pada komentar dan jangan sampai komentar Anda masuk komentar SPAM.

Jangan salahkan Saya bila komentar Anda dihapus !

Batal